Bandar Lampung,Viraltimes.id - Wali Kota Bandar Lampung, Hj. Eva Dwiana, menerima audiensi jajaran Kementerian Haji dan Umrah di Ruang Rapat Wali Kota, Lantai 3 Gedung Semergou, Jumat (9/1/2026).
Turut hadir mendampingi, Asisten III Bidang Administrasi Umum, Kepala Bapperida, Kepala BKAD, Kepala Dinas Kominfo, Kepala Dinas Kesehatan, serta Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat.
Audiensi berlangsung hangat dan penuh suasana silaturahmi, menegaskan perhatian Pemerintah Kota Bandar Lampung terhadap kelancaran pelayanan ibadah haji dan umrah bagi masyarakat.
Rombongan Kementerian Haji dan Umrah Kota Bandar Lampung dipimpin langsung oleh Kepala Kantor, H. Musal Badri Kesuma, S.Ag., M.Pd., yang menyampaikan bahwa kementerian tersebut baru dilantik secara nasional pada 28 November 2025 dan masih dalam tahap perintisan, termasuk keterbatasan fasilitas pendukung.
Dalam kesempatan tersebut, ia berharap dukungan Pemerintah Kota Bandar Lampung, khususnya terkait pemenuhan sarana seperti gedung, kendaraan operasional, serta kelancaran proses pemberangkatan dan pemulangan jamaah.
Wali Kota Hj. Eva Dwiana menyambut baik permohonan tersebut dan menegaskan komitmen Pemerintah Kota Bandar Lampung dalam memberikan perhatian penuh terhadap pelayanan ibadah haji dan umrah.
Sebagai langkah awal, Wali Kota turut memberikan bantuan dua unit kendaraan operasional untuk menunjang kelancaran kegiatan. Pemerintah Kota Bandar Lampung akan terus memberikan dukungan demi memastikan pelayanan terbaik bagi jamaah, mulai dari tahap persiapan hingga kepulangan.
@Widi
