LABUHANBATU SELATAN—Viraltimes.id, Hamparan jagung yang menguning di Desa Sabungan,Kecamatan Sungai Kanan,menjadi saksi nyata peran aktif Polri dalam memperkuat ketahanan pangan nasional.Polres Labuhanbatu Selatan menggelar Panen Raya Jagung Serentak Kuartal I Tahun 2026 di lahan pertanian seluas satu hektare milik PT STA,Rabu (8/1/2026) sebagai wujud konkret dukungan terhadap program strategis nasional di sektor pangan.
Kegiatan panen raya ini tidak berdiri sendiri.ia merupakan bagian dari gerakan nasional Polri yang dilaksanakan serentak di seluruh Indonesia dan terhubung langsung melalui Zoom Meeting bersama Kapolri.Momentum ini menjadi simbol kuat bahwa Polri hadir hingga ke pelosok desa,tidak hanya menjaga keamanan,tetapi juga mengawal ketahanan pangan sebagai salah satu pilar kedaulatan bangsa.
Panen raya tersebut dihadiri unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) dan para pemangku kepentingan lintas sektor. Mewakili Kapolres Labuhanbatu Selatan AKBP Aditya S.P.Sembiring Muham,S.I.K.,hadir Wakapolres KOMPOL Ramsen Samosir,S.H.,M.H.
Turut mendampingi perwakilan Bupati Labuhanbatu Selatan melalui Kepala Dinas Pertanian Azaman Parapat,S.T.,Babinsa Langga Payung mewakili Dandim 0209/LB,para Pejabat Utama (PJU) Polres Labuhanbatu Selatan, serta unsur TNI,pemerintah kecamatan dan desa.
Keterlibatan pihak swasta dan masyarakat turut memperkuat makna kegiatan ini.Regional Controller (RC) PT STA Sukrisdianto,Manager Estate PT STA Dhika Nugraha,Humas PT STA Diano Tamba,perwakilan PT Bulog,Kapolsek Sungai Kanan AKP Sandira Limbong,Sekretaris Kecamatan Sungai Kanan,Pengurus Bhayangkari Cabang Labuhanbatu Selatan,kelompok tani,hingga personel Polres dan Polsek Sungai Kanan hadir menyatu dalam semangat kebersamaan.
Dalam sambutan Kapolres Labuhanbatu Selatan yang dibacakan Wakapolres KOMPOL Ramsen Samosir,ditegaskan bahwa keterlibatan Polri di sektor pertanian merupakan bagian dari pengabdian menyeluruh kepada masyarakat.
“Polri tidak hanya bertugas menjaga keamanan dan ketertiban.Kami juga hadir untuk mendukung kesejahteraan masyarakat melalui program strategis nasional,salah satunya ketahanan pangan.Panen raya ini adalah buah dari sinergi Polri,pemerintah daerah,TNI,pihak swasta dan kelompok tani,”ujar KOMPOL Ramsen.
Ia menambahkan,keberhasilan panen jagung tersebut diharapkan mampu menjadi pemantik semangat bagi petani lokal untuk terus meningkatkan produktivitas sekaligus memperkuat kemandirian pangan di Kabupaten Labuhanbatu Selatan.
Apresiasi juga disampaikan pihak swasta.Regional Controller PT STA,Sukrisdianto,menilai kolaborasi lintas sektor yang terbangun menjadi kunci keberhasilan panen raya ini.
“Kami dari PT STA sangat mendukung program ketahanan pangan yang diinisiasi Polri.Sinergi antara perusahaan,aparat dan masyarakat terbukti menghasilkan panen yang baik. Kami berharap kerja sama ini terus berlanjut dan memberi manfaat jangka panjang bagi masyarakat sekitar,”ungkapnya.
Dukungan penuh datang dari Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu Selatan.Kepala Dinas Pertanian Labuhanbatu Selatan,Azaman Parapat,S.T.,yang mewakili Bupati Labuhanbatu Selatan,menegaskan bahwa panen raya jagung ini sejalan dengan kebijakan daerah dalam memperkuat sektor pertanian sebagai penopang utama ekonomi masyarakat.
“Pertanian adalah tulang punggung ekonomi masyarakat Labusel.Pemerintah daerah sangat mengapresiasi peran Polres Labuhanbatu Selatan dan PT STA dalam mendorong ketahanan pangan. Kegiatan seperti ini mampu meningkatkan semangat petani sekaligus kesejahteraan mereka,”jelas Azaman.
Panen Raya Jagung Serentak Kuartal I Tahun 2026 ini tidak hanya menjadi penanda keberhasilan produksi pertanian,tetapi juga cerminan kuatnya kolaborasi lintas sektor dalam menjaga ketahanan pangan nasional.Kegiatan ditutup dengan panen jagung secara simbolis dan kebersamaan antara aparat,petani,serta seluruh undangan yang hadir—sebuah optimisme bersama menuju kemandirian pangan dan masa depan pertanian yang lebih kuat di Labuhanbatu Selatan.
Red
