Bandar Lampung,Viraltimes.id - Cuaca di Provinsi Lampung dalam sepekan ke depan diprakirakan masih didominasi hujan dengan intensitas ringan hingga lebat. Kondisi ini dipengaruhi oleh dinamika atmosfer yang cukup aktif, sehingga mendukung pertumbuhan awan hujan di sebagian besar wilayah Lampung.
Berdasarkan analisis BMKG, Indeks ENSO di wilayah NINO 3.4 tercatat -0.95, sementara Madden Julian Oscillation (MJO) berada pada fase 6 dan aktif secara spasial di Indonesia. Kombinasi kedua faktor tersebut, ditambah adanya belokan angin dan konvergensi, berkontribusi terhadap meningkatnya potensi hujan di Lampung.
Kelembapan udara yang tinggi di seluruh lapisan atmosfer juga membuat wilayah Lampung berpeluang menerima tambahan uap air. Kondisi ini memicu pertumbuhan awan-awan konvektif yang berpotensi menimbulkan hujan, terutama pada siang hingga malam hari.
BMKG memprakirakan, hujan dengan intensitas sedang hingga lebat berpotensi terjadi pada 12 Januari 2026 di hampir seluruh wilayah Lampung, mulai dari Lampung Selatan, Pesawaran, Pringsewu, Tanggamus, Pesisir Barat, Way Kanan, hingga Lampung Timur dan Tulang Bawang.
Pada hari-hari berikutnya, potensi hujan masih berlanjut secara fluktuatif hingga 18 Januari 2026, dengan wilayah terdampak bergeser namun tetap mencakup sejumlah kabupaten/kota seperti Pesisir Barat, Tanggamus, Lampung Barat, Way Kanan, Lampung Tengah, Lampung Utara, serta Pesawaran.
Masyarakat diimbau untuk meningkatkan kewaspadaan, terutama terhadap potensi genangan, banjir lokal, serta gangguan aktivitas akibat hujan lebat yang dapat disertai cuaca ekstrem. BMKG mengingatkan agar masyarakat terus memantau pembaruan informasi cuaca melalui kanal resmi Stasiun Meteorologi Radin Inten II Lampung.
@Widi
