Banjir Menggenangi Jalan Ir. Sutami Parangloe, Drainase Jadi Perhatian

 


Makassar — Viraltimes.id, Hujan dengan intensitas tinggi yang terjadi pada Jumat (10/1/2025) mengakibatkan terjadinya genangan air di Jalan Ir. Sutami, Kelurahan Parangloe, Kota Makassar. 

Ketinggian air mencapai lutut orang dewasa dan berdampak pada kelancaran arus lalu lintas serta aktivitas masyarakat.

Berdasarkan pantauan di lapangan, sejumlah kendaraan roda dua mengalami gangguan operasional akibat melintasi genangan air. 

Beberapa pengendara terpaksa mendorong kendaraannya, sementara sebagian lainnya memilih menunggu hingga kondisi memungkinkan untuk melanjutkan perjalanan. 

Situasi tersebut sempat menimbulkan perlambatan arus lalu lintas di kawasan tersebut.

Warga setempat menyampaikan bahwa genangan air diduga disebabkan oleh tersumbatnya saluran drainase dan gorong-gorong di sepanjang Jalan Ir. Sutami oleh tanah dan material lumpur, sehingga aliran air hujan tidak berjalan optimal dan meluap ke badan jalan.

Pemerintah daerah melalui instansi terkait diharapkan dapat segera melakukan langkah penanganan, antara lain pembersihan drainase dan gorong-gorong, serta evaluasi sistem saluran air guna mencegah terulangnya kejadian serupa di kemudian hari.

Hingga rilis ini disampaikan, pihak terkait masih melakukan pemantauan terhadap kondisi genangan di lokasi dan akan menindaklanjuti sesuai dengan kewenangan yang berlaku.

Red

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama